Tiga Pemain SFC U-21 Diincar Timnas U-19

Thursday, June 26, 2014

InfoSriwijayaFC - Aksi impresif yang dipamerkan penggawa Sriwijaya FC (SFC) U-21 saat menghadapi Tim Nasional (Timnas) U-19, Jumat (20/6), menggoda Pelatih Indra Sjafri. Pelatih asal Padang itu menyatakan ketertarikannya kepada tiga penggawa SFC U-21 yang masih berusia di bawah 19 tahun.

Ketiga pemain yang mencuri perhatian Indra sjafri adalah Zalnando yang bermain di posisi full back kanan, Reza Pratama dan Jufrianto di posisi penjaga gawang. Rencananya, tiga pemain bidikan Indra itu akan diberikan kesempatan untuk berlatih dengan tim Garuda Jaya. 

Sebenarnya pada pertandingan itu, Reza Pratama dan Jufrianto sama sekali tidak diturunkan karena SFC U-21 tidak berani mengambil risiko dan lebih memilih untuk memainkan kiper utama, Teja Paku Alam. Namun ternyata, mantan penggawa PSP Padang itu sudah lama mengamati dan memendam ketertarikannya terhadap tiga pemain asal Sumsel itu. 

''Sebenarnya saya berharap Reza atau Jufrianto bisa diberikan kesempatan untuk bemain, tapi pelatih SFC U-21 tentu memiliki pemikiran lain. Tapi walaupun begitu, ketiga pemain itu tetap akan saya panggil dan berikan kesempatan untuk berlatih dengan timnas U-19. Saya ingin melihat lebih jauh kemampuan mereka,'' ungkapnya. 

Indra menyebutkan, saat ini Timnas U-19 masih membutuhkan satu pemain lagi di posisi kiper dan bek. Karena itu, pada Tur Nusantara Jilid II ini dirinya tidak hanya bermaksud untuk menambah jam terbang dan pengalaman bertanding anak asuhnya. Dia juga mencari talenta berbakat dari daerah yang dikunjunginya. 

Sayangnya lanjut Indra, dari sejumlah tim yang menjadi lawan tanding uji coba, sangat sedikit tim yang berani menurunkan pemain kelahiran 1995. Bahkan saat melawan tim Pra-PON Riau, dia menyebut timnya saat itu sebenarnya bertanding menghadapi PSPS Pekanbaru.

''Saya memaklumi jika setiap tim yang menjadi lawan Timnas U-19 menginginkan pemain yang tampil bisa mengimbangi permainan dan mengincar kemenangan. Hanya saja tujuan awal yang saya inginkan (mencari pemain usia di bawah 19 tahun), jadi tidak tercapai,” sesalnya. (Yopie/SINDO)
 

© 2014 INFO SRIWIJAYA FC - All Rights Reserved | Supported by : Blogger | Presented by : Info Sriwijaya FC | Desain by : Andrean Wahyu Effendy