Sriwijayafc.info - Pemain asing Sriwijaya FC (SFC), Abdullaye Yossouf Maiga begitu bersemangat menyambut kompetisi Indonesia Super League (ISL) 2015. Pemain asal Mali ini bahkan optimis bisa menjadi juara bersama mengingat materi pemain yang dimiliki oleh SFC. Di lini belakang SFC, Maiga merasa cocok berduet dengan dua pemain belakang SFC lainnya, yakni Fachrudin Aryanto dan Ngurah Nanak.
Maiga menganggap bahwa duetnya bersama Fachrudin atau Nanak cukup untuk membuat tangguh lini belakang SFC. Seringnya berlatih bersama membuat Maiga merasa cocok berduet dengan Fachrudin atau Nanak yang menurutnya mempunyai kelebihan masing-masing untuk menutupi kekurangannya. "Kami bertiga sudah padu. Mereka berdua juga memiliki kemampuan berbeda-beda," ungkap Maiga dilansir laman Seputar Indonesia (02/03).
Fachrudin dinilai oleh Maiga merupakan pemain yang mempunyai fisik yang bagus dan kemampuan mengamankan lini belakang yang baik. Sedangkan Nanak disebutkan memiliki teknik bermain bola yang mumpuni. Menurut Maiga jika ia berduet dengan Nanak, ia akan berada di belakang Nanak, sedangkan Nanak berada di depan untuk menghalau serangan musuh karena teknik Nanak lebih bagus. Berbeda jika berduet dengan Fachrudin, Maiga mengaku ia akan berada di depan Fachrudin untuk menghalau musuh karena Fachrudin lebih kuat. (Moeslim/SINDO)