Logo Sriwijaya (Google.Com) |
Hingga kini siapa pengganti Thierry Gathuessy masih menjadi pertanyaan dikalangan pendukung Sriwijaya FC. Kini muncul empat nama yang disebutkan siap untuk mengikuti seleksi tim SFC, yakni Roman Golian, Tsimi Jacques, Gerard Ambassa Guy, dan Lionel Zadi.
Dilansir Sumatera Ekspres, (12/10), agen pemain, Eko Subekti menyebutkan jika manajemen SFC sudah meminta agar Ambassa Guy segera didatangkan ke Palembang. Namun menurut Eko, mendatangkan Ambassa Guy ke Palembang bukan pekerjaan mudah karena saat ini Ambassa Guy masih terikat kontrak dengan salah satu klub Liga Hongkong.
"Masalahnya Ambassa masih terikat kontrak dengan klub lain. Sekitar bulan lalu, Ambassa memperpanjang kontrak dengan klub Liga Hongkong, Sun Hei FC," jelas Eko Subekti, dilansir Sumatera Ekspres, (12/10).
Walaupun begitu, masih ada kesempatan bagi SFC untuk merekrut pemain berpaspor Hongkong tersebut dengan syarat Ambassa Guy mau memutuskan kontraknya dengan Sun Hei FC dengan berbagai persyaratan seperti yang tertulis dikontraknya, seperti pengembalian uang kontrak.
Sedangkan untuk pemain asing lainnya, Roman Golian hampir dapat dipastikan tidak akan masuk dalam kriteria pemain yang diinginkan manajemen SFC, karena manajemen SFC menginginkan pemain asing yang berada diskuad SFC berkulit hitam. Sehingga tersisa dua pesaing lagi untuk Ambassa Guy, yakni mantan punggawa SFC, Tsimi Jacques dan Lionel Zadi.
Dilain pihak, manajemen SFC, melalui Direktur Keuangan PT SOM, Augie Bunyamin menyebutkan jika manajemen SFC hanya bersifat menyetujui rekomendasi tim pelatih. Sehingga pemilihan dan seleksi pemain merupakan wewenang penuh tim pelatih.
"Pada dasarnya kami hanya menyetujui saja, jadi terserah tim pelatih yang menilai. Kalau memang berkualitas dan layak buat skuad Sriwijaya mengapa tidak kita kontrak saja," ujar Augie, dilansir Sumatera Ekspres, (12/10).