Kandaskan Persiwa, Sriwijaya FC Tinggalkan Persipura

Monday, May 21, 2012

Hilton Moreira (Palpres)
Sriwijaya FC berhasil mengandaskan perlawanan tim tamu, Persiwa Wamena dalam lanjutan kompetisi Indonesia Super League (21/05) di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring, Palembang. Lima gol tercipta dalam laga yang dipimpin oleh wasit Yandri tersebut, tiga untuk tuan rumah Sriwijaya FC dan dua untuk tim tamu Persiwa. Tiga gol Sriwijaya FC diciptakan oleh Nova Arianto menit ke-30', Hilton Moreira menit k3-39',  dan Supardi Nasir menit ke-51. Sedangkan gol balasan Persiwa diciptakan oleh Shibakoya Yoichi menit ke-60' dan Erick Weeks menit ke-80'.

Sejak peluit dimulainya pertandingan dibunyikan wasit Yandri, Sriwijaya FC langsung mengambil inisiatif menyerang. Tanpa diperkuat oleh Thierry Gathuessy dan Ponaryo Astaman yang terkena akumulasi kartu kuning dan cedera, Sriwijaya FC memainkan Nova Arianto dan Ahmad Jufriyanto untuk menggisi posisi yang ditinggalkan oleh Thierry dan Ponaryo.

Menit ke-4' Sriwijaya FC langsung mendapatkan peluang mencetak gol melalui Mahyadi Panggabean, namun usahanya masih gagal. Persiwa tidak tinggal diam, tiga menit berselang, menit ke-7' Persiwa mendapatkan peluang melalu Hari Chaniago yang memanfaatkan umpan dari Jaelani Arex, namun sepakan Hari masih melebar dari gawang Sriwijaya FC yang dijaga oleh Ferry Rotinsulu.

Sriwijaya FC sempat mencetak gol pada menit ke-30' lewat Muhammad Ridwan, namun dianulir oleh wasit karena dianggap sudah terperangkap offside terlebih dahulu. Namun tak lama berselang gol yang ditunggu akhirnya tercipta melalui sundulan Nova Arianto yang memanfaatkan sepak pojok yang dieksekusi oleh Firman Utina. Sriwijaya FC unggul 1-0 dari Persiwa.

Belum puas dengan keunggulan satu gol, Sriwijaya FC terus melakukan serangan. Pada menit ke-39', striker asing Sriwijaya FC, Hilton Moreira memperbesar keunggulan Sriwijaya FC menjadi 2-0 setelah memanfaatkan kelengahan barisan pertahanan Persiwa yang dikomandoi oleh OK John dan Shibakoya Yoichi. Dan dengan tendangan keras mendatar Hilton berhasil memperdaya penjaga gawang Persiwa, Galih Firmansyah. Hingga peluit istirahat dibunyikan, Sriwijaya FC tetap unggul 2-0 atas Persiwa.

Pada babak kedua Sriwijaya FC terus menekan pertahanan Persiwa sehingga praktis tim berjuluk Badai Pegunungan (julukan Persiwa) hanya sesekali melakukan serangan balik. Pada menit ke-49', Sriwijaya FC mendapatkan peluang memperlebar keunggulannya, namun usaha yang dilakukan oleh Keith Jerome Gumbs masih bisa diselamatkan oleh Galih yang bermain cukup cemerlang. Gol yang ditunggu oleh publik Sriwijaya FC akhirnya tiba, Supardi yang ikut membantu penyerangan melakukan tendangan jarak jauh dan berhasil mempedaya kiper Persiwa Galih. Skor 3-0 untuk Sriwijaya FC.

Tertinggal 3-0 Persiwa tidak patah arang, memanfaatkan sepak pojok, Shibakoya Yoichi ikut naik membantu penyerangan dan terciptalah gol untuk Persiwa pada menit ke-60'. Persiwa berhasil memperkecil ketertinggalan menjadi 3-1. Kebobolan oleh Persiwa, Sriwijaya FC kembali menaikkan tempo permainan yang sempat turun. Tercipta beberapa peluang mencetak gol melalui Hilton Moreira dan Keith Jerome Gumbs, namun masih dimentahkan oleh Galih. Menit ke-75' Kas Hartadi memasukkan Siswanto untuk menggantikan Muhammad Ridwan. Beberapa kali aksi Siswanto merepotkan pertahan Persiwa, namun usahanya masih dapat digagalkan lini pertahan Persiwa.

Keasyikan menyerang membuat Sriwijaya FC terlena, menit ke-80' memanfaatkan kesalahan yang dilakukan oleh Jamie Coyne, Erick Weeks Williams menggiring bola dan berhasil mengelabui pertahanan Sriwijaya FC yang dijaga kuartet Nova, Coyne, Mahyadi, dan Supardi. Dan dengan sepakan keras dari luar kota penalti, Weeks berhasil memperkecil ketertinggalan Persiwa menjadi 3-2. Berhasil memperkecil ketertinggalan, Persiwa semakin bernafsu menyerang, kembali Weeks mendapatkan peluang namun tendangannya yang persis seperti gol sebelumnya masih dimentahkan oleh Ferry.

Hingga peluit akhir dibunyikan, Sriwijaya FC tetap unggul 3-2. Dengan kemenangan ini Sriwijaya FC kembali memperlebar jarak dengan peringkat kedua klasemen sementara ISL, Persipura Jayapura menjadi tujuh poin. Sriwijaya FC akan kembali bertanding tanggal 27 Mei 2012 dalam duel bertajuk Super Big Match melawan Persipura di Stadion Gelora Sriwijaya.

 

© 2014 INFO SRIWIJAYA FC - All Rights Reserved | Supported by : Blogger | Presented by : Info Sriwijaya FC | Desain by : Andrean Wahyu Effendy