Kemenangan 100% Kandang

Wednesday, July 11, 2012

Ilustrasi (Dok. Pribadi)
Sriwijaya FC berhasil menuntaskan musim kompetisi Indonesia Super League (ISL) 2011/2012 dengan rekor kemenangan 100% tanpa pernah kalah dikandang usai menaklukkan Persib Bandung dipartai terakhir Sriwijaya FC di ISL musim ini. Gol semata wayang Nova Arianto pada menit ke-76' menjadi satu-satunya gol yang tercipta pada pertandingan yang di gelar di Stadion Gelora Sriwijaya (11/07).

Pertandingan antara kedua tim besar Indonesia ini berlangsung ketat sejak menit awal. Sriwijaya FC mengancam terlebih dahulu pada menit ke-7' melalu Kayamba namun upayanya memanfaatkan umpan cantik Supardi masih digagalkan oleh penjaga gawang Persib, Yandri Pitoy. Berturut pada menit ke-11' dan ke12' Sriwijaya FC mengancam melalui tendangan bebas Hilton Moreira dan tendangan keras Supardi dari luar kotak penalti. Namun keduanya masih gagal.

Demikian upaya tim tamu pada menit ke-13' dan 14' melalui Miljan Radovic dan Marciou Souza yang juga masih gagal menembus jala Sriwijaya FC yang dijaga oleh Ferry Rotinsulu. Saling serang antara kedua tim berlangsung dengan ketat. Permainan keras antar pemain kedua tim tersaji di lapangan, namun walaupun permainan keras tetap berjalan dengan sportif.

Menit ke-16' giliran Ponaryo Astaman yang mengancam namun tendangannya juga masih belum mampu menggoyahkan jala gawang Yandri Pitoy. Persib balas menyerang melalui duet Noh Alamsyah dan Souza namun upaya keduanya masih digagalkan duet pertahanan Sriwijaya FC, Nova Arianto dan Thierry Gathuessy. Pada menit ke-31' sebuha tendangan keras Maman Abdurrahman masih tepat dipelukan Ferry. Hingga jeda pertandingan, skor 0-0 tetap bertahan.

Babak kedua dimulai, kedua tim tidak menurunkan tempo permainan. Saling serang antar kedua tim tetap terjadi. Pada menit ke-50' hampir saja Persib unggul karena kesalahan Ferry dalam mengontrol bola umpan balik dari Nova, namun Sriwijaya FC masih diselamatkan oleh tiang gawang karena bola liar hasil kontrol tidak sempurna dari Ferry masih membentur tiang.

Tiga menit berselang giliran Souza menebar ancaman namun upayanya masih belum membuahkan hasil. Pada menit ke-55' sebuah serangan balik Sriwijaya FC masih gagal, Kayamba yang menjadi eksekutor bola gagal memanfaatkan umpan dari Ridwan. Demikian upaya Ridwan semenit kemudian, upaya crossing-nya masih disapu oleh Zulkifli Syukur.

Pada menit ke-75' Persib sempat mencetak gol melalui sundulan Maman memanfaatkan tendangan bebas Radovic namun dianulir wasit karena sudah terlebih dahulu terjebak offside. Petaka datang bagi tim tamu pada menit ke-76', serangan balik cepat Sriwijaya FC melalui sayap berhasil dimaksimalkan oleh Nova yang juga ikut membantu penyerangan ke lini pertahanan Persib.

Tertinggal satu gol membuat Persib makin agresif, pada menit ke-81' tendangan volley terarah dari Muhammad Ilham masih digagalkan oleh Ferry dengan gemilang. Demikian juga tendangan keras terarah dari Souza masih dapat diselamatkan oleh Ferry walaupun dengan susah payah.

Hingga peluit akhir dibunyikan, Sriwijaya FC tetap unggul 1-0. Dengan kemenangan ini Sriwijaya FC menuntaskan musim ISL 2011/2012 dengan gelar juara dan rekor tak terkalahkan di kandang.

 

© 2014 INFO SRIWIJAYA FC - All Rights Reserved | Supported by : Blogger | Presented by : Info Sriwijaya FC | Desain by : Andrean Wahyu Effendy